Ketiak memiliki masalahnya sendiri. Selain bulu-bulu yang mengganggu, ketiak juga sering berkeringat. Kalo sudah begitu, tentu Anda menjadi tidak percaya diri untuk mengangkat tangan karena baju yang sudah basah.
Salah satu solusi untuk mengatasi 'basket' atau basah ketiak adalah dengan menggunakan armpit pad. Armpit pad berupa bantalan seperti pembalut khusus ketiak untuk menyerap keringat berlebih.
Di pasaran terdapat dua jenis armpit pad, ada yang bisa dilepas dan terpasang secara permanen. Armpit pad yang bisa di lepas-pasang paling populer. Cara pemasangannya dengan merekatkan armpit pad pada pakaian dengan perekat khusus.
Jenis kedua merupakan armpit pad yang telah terpasang di baju (tidak bisa dilepas). Beberapa baju dari brand internasional sudah mulai banyak menyertakan armpit pad.
Armpit pad terbuat dari bahan khusus yang bisa menyerap keringat dengan baik. Bentuknya telah disesuaikan dengan bentuk struktur ketiak manusia. Tidak hanya bisa digunakan oleh wanita, pria pun bisa menggunakannya.
Tentu produk ketiak tersebut sangat berguna bagi orang yang memiliki masalah dengan keringat berlebih. Tapi sayangnya di Indonesia belum ada produk yang seperti itu. Jika Anda tertarik bisa membeli di situs-situs belanja internasional.
0 comments